INFO DETAIL
- Pembaruan terkini (v4.2.0) Tersedia
-
Pembaruan
PS5 PS4 XboxOne Xbox X|S Steam Windows10 Pembaruan terkini (v4.2.0) sudah tersedia sekarang.
Lihat di bawah ini untuk detailnya.
■ Penambahan Fitur dan Perubahan
・ Target telah ditingkatkan agar lebih mudah digunakan.
・ Mengubah logika perhitungan nilai kecocokan yang ditunjukkan di bagian "Peran dalam Laga" pada Taktik Permainan. Secara khusus, "Penguat", "Penguasaan Posisi" dan "Kecakapan Gaya Main Tim Manajer" dipertimbangkan untuk menghitung nilai ini.
・ Beberapa Daftar Pemain Spesial akan tetap tersedia selama Periode Acara.
・ Menambahkan fitur baru untuk menukar GP dengan produk.
・ Menambahkan fungsi yang akan memberi tahu kamu tentang Poin eFootball™ yang akan kedaluwarsa. Notifikasi ini akan ditampilkan di [Toko] > [Poin eFootball™] jika ada poin yang Tanggal Berlakunya habis kurang dari 1 minggu lagi.
・ [Pengumuman Bagi Pengguna yang Tinggal di Jepang] tanggal berlaku tidak akan diterapkan untuk Koin eFootball™ yang diperoleh setelah pembaruan v4.2.0. Namun, tanggal berlaku koin yang diperoleh sebelum pembaruan tidak akan berubah.
■ Pembaruan dan Penambahan
・ Data terkait AFC Asian Cup™ tidak akan tersedia lagi.
*Beragam data terkait tim yang berpartisipasi dalam turnamen akan diganti dengan desain orisinal eFootball™.
・ Lisensi diperbarui.
・ Menambahkan bahasa Turki pada Bahasa Komentar. *Tidak termasuk beberapa negara/kawasan
Data berikut juga telah diperbarui:
・ Data tim
・ Foto, grafis, dan data pemain
・ Seragam
・ Emblem klub
・ Sepatu
・ Bola
・ Grafis stadion
・ Sinematik dan animasi
・ Komentator
・ Musik
■ Perbaikan Umum yang Diterapkan untuk Menanggulangi atau Mengatasi Bug yang Ditampilkan di Bawah Ini
・ Beberapa pemain tidak ditampilkan saat menyortir kartu berdasarkan [Jenis Kartu] > [Sedang Tren].
・ Pengguna dapat melakukan perintah Tembak saat melakukan Tendangan Bebas di area pertahanan pengguna.
・ Kiper terkadang lambat untuk kembali ke posisi setelah tendangan punt berlintasan rendah.